MANCHESTER, iNews.id – Manchester City berhak naik ke puncak klasemen sementara Premier League setelah menang 1-0 di Vitality Stadium, markas AFC Bournemouth, pada pekan ke-29 Premier League, Sabtu (2/3/2019).
Dengan kemenangan itu, The Citizens berhak duduk di singgasana dengan poin 71, melengserkan Liverpool ke urutan kedua dengan selisih dua angka. Namun, The Reds bisa kembali naik takhta jika mampu memenangi Derby Merseyside di Goodison Park, kandang Everton, Minggu (3/3/2019) malam WIB.
Sementara itu, Manchester United berhak naik ke peringkat keempat klasemen sementara setelah menang 3-2 atas Southampton. Tambahan tiga angka ini membuat The Red Devils mengumpulkan poin 58, hanya berjarak tiga nilai dengan Tottenham Hotspur yang ada di posisi ketiga.
Sedangkan Arsenal harus lengser ke urutan kelima dengan poin 57 setelah imbang 1-1 kontra Tottenham Hotspur di Wembley.
Laga hari pertama pekan ke-29 ditutup dengan duel West Ham United yang sukses menggilas Newcastle United 2-0, Minggu (3/3/2019) dini hari WIB. Sedangkan tiga laga lainnya akan digulirkan Minggu malam. Berikut hasil dan jadwal pertandingan selengkapnya.
Sabtu (2/3/2019)
Bournemouth 0
Manchester City 1 (Mahrez 55)
Brighton 1 (Andone 79)
Huddersfield 0
Burnley 1 (Barnes 90)
Crystal Palace 3 (Bardsley 15-og, Batshuayi 48, Zaha 76)
Manchester United 3 (Pereira 53, Lukaku 59, 89)
Southampton 2 (Valery 26, Ward-Prowse 75)
Tottenham 1 (Kane 74-pen)
Arsenal 1 (Ramsey 16)
West Ham 2 (Rice 7, Noble 42-pen)
Newcastle 0
Wolverhampton 2 (Jota 16, Jimenez 18)
Cardiff 0
Jadwal pertandingan, Minggu (3/3/2019)
Watford vs Leicester (19.00)
Fulham vs Chelsea (21.05)
Everton vs Liverpool (23.15) LIVE RCTI mulai pukul 22.45 WIB
KLASEMEN
Top Skor
17: Sergio Aguero (Manchester City)
16: Mohamed Salah (Liverpool)
Keterangan: Hasil dan jadwal pertandingan menggunakan waktu setempat.
Sumber: Soccerway
Editor : Abdul Haris
https://ift.tt/2TrLp4a
March 03, 2019 at 02:00PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Hasil Liga Inggris sampai Minggu (3/3/2019) Dini Hari WIB"
Post a Comment