NAPOLI, iNews.id - Napoli berniat untuk tampil dominan ketika menjamu Klub Austria Red Bull Salzburg pada leg pertama babak 16 besar Liga Europa di Stadio San Paolo, Jumat (8/3/2019) dini hari WIB.
Pelatih Napoli Carlo Ancelotti ingin timnya menguasai pertandingan, mengingat mereka bermain di kandang sendiri. Apalagi nyaris seluruh pemainnya siap untuk dimainkan, kecuali Raul Albiol yang absen karena baru menjalani operasi lutut.
“Kami bertanding di kandang dan penting untuk bisa mendominasi pertandingan. Tetapi, kami harus berkonsentrasi dan menemukan keseimbangan yang tepat. Persaingan bakal ketat, tetapi kemampuan tim saya meyakinkan,” kata Ancelotti di laman resmi klub.
Juru taktik berusia 59 tahun itu merasa hasil pertandingan menghadapi Salzburg akan menentukan jalannya leg kedua, Jumat (15/3/2019) dini hari WIB. Oleh sebab itu, dia berharap bisa meraih hasil positif untuk memperbesar peluang untuk lolos.
“Leg kedua yang bakal menjadi penentu melaju atau tidaknya kami ke fase selanjutnya. Namun, hasil pertandingan ini akan menentukan ritme pertandingan di pertemuan kedua,” ujarnya.
Sementara itu, Pelatih Salzburg Marco Rose berharap skuatnya bisa meneruskan performa apik mereka. Andreas Ulmer dkk, meraup tiga kemenangan dari lima laga terakhirnya di semua ajang. Tetapi, Rose mengakui timnya masih harus membenahi sejumlah aspek untuk bisa mengalahkan Napoli.
“Kami akan menghadapi tim yang lihai dengan kemampuan individual tinggi. Performa kami sedang bagus, tetapi masih harus meningkatkan permainan saat menghadapi Napoli,” tutur Rose.
PERKIRAAN PEMAIN
NAPOLI (4-4-2)
Meret; Malcuit, Maksimovic, Koulibaly, Goulam; Callejon, Allan, Ruiz, Zielinski; Insigne, Mertens
Pelatih: Carlo Ancelotti
FC SALZFURG (4-4-2)
Walke; Lainer, Onguene, Ramalho, Ulmer; Schlager, Wolf, Samassekou, Junuzovic; Dabbur, Daka
Pelatih: Marco Rose
REKOR PERTEMUAN
Kedua tim belum pernah bertemu |
Prediksi: 55-45
Editor : Haryo Jati Waseso
https://www.inews.id/sport/soccer/prediksi-napoli-vs-rb-salzburg-tuan-rumah-ingin-mendominasi/479757
March 07, 2019 at 11:39PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Prediksi Napoli Vs RB Salzburg: Tuan Rumah Ingin Mendominasi"
Post a Comment