Search

Porakporandakan Mozambik, Hujan Lebat Kini Ancam Bendungan di Malawi

BLANTYRE, iNews.id - Hujan lebat dikhawatirkan akan menyebabkan bendungan di Malawi selatan meluap. Pemerintah setempat mendesak warga setempat untuk mengungsi.

Peringatan itu datang setelah topan Idai menghancurkan negara tetangga Malawi, Mozambik, sejak Jumat pekan lalu dan menewaskan 242 orang

Badai dan angin topan juga melanda wilayah timur Zimbabwe, di mana lebih dari 100 orang dilaporkan tewas.

Menurut WHO, di Malawi, badai memengaruhi hampir satu juta orang dengan lebih dari 80.000 orang terlantar.

BACA JUGA:

Topan Idai dan Banjir Terjang Mozambik, Lebih dari 1.000 Orang Tewas

Mozambik Tetapkan 3 Hari Berkabung Nasional bagi Korban Topan Idai

Banjir Bandang Landa Mozambik, 66 Orang Tewas dan 5.700 Rumah Hancur

"Bendungan Chagwa memiliki salah satu tanggul utama yang terkikis karena hujan lebat," demikian pernyataan kementerian keamanan dalam negeri, seperti dilaporkan AFP, Jumat (22/3/2019).

"Bendungan itu kemungkinan akan hancur jika hujan deras dan tak berhenti turun."

Pernyataan itu juga menyarankan warga setempat di negara Afrika selatan untuk mengungsi jika terjadi keadaan darurat.

"Warga diminta mengungsi ke tempat aman jika terjadi keadaan darurat."

Editor : Nathania Riris Michico

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2TPO5JT
March 22, 2019 at 05:11PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Porakporandakan Mozambik, Hujan Lebat Kini Ancam Bendungan di Malawi"

Post a Comment

Powered by Blogger.