Search

Apresiasi Timnas U-22 Juara, RCTI Beri Motor ke Seluruh Pemain

JAKARTA, iNews.id RCTI, sebagai official broadcaster Piala AFF U-22 2019 di Kamboja, memberikan 37 unit sepeda motor kepada seluruh pemain, pelatih, beserta ofisial tim nasional Indonesia U-22. Hadiah itu diberikan sebagai apresiasi setelah tim Garuda Muda menjuarai Piala AFF U-22 2019. 
 
Lewat acara bertajuk ‘Dahsyatnya Indonesia Juara’, seluruh skuat Timnas Indonesia U-22, mulai Pelatih Indra Sjafri, pemain, hingga ofisial hadir ke acara yang diadakan di Areal Parkir Mural MNC Studio, Selasa (5/6/2019) siang. Acara yg diadakan oleh RCTI bersama Grab ini pun berlangsung semarak. 
 
Para penggawa Timnas Indonesia U-22, pelatih, serta ofisial, datang ke arena acara menggunakan mobil Jeep. Trofi Piala AFF pun turut dibawa ke acara ini. Kehadiran mereka langsung disambut semarak oleh para penonton. 
 
Acara yang dipandu oleh Ibnu Jamil dan Bianca ini pun berlangsung seru dan menarik. Kemudian CEO RCTI Kanti Mirdiati Imansyah memberikan kunci motor secara simbolis kepada Pelatih Timnas Indra Sjafri dan kapten Bagas Adi Nugroho.

Kanti yakin timnas mampu memanfaatkan momentum ke ajang berikutnya, seperti kualifikasi Piala Asia dan SEA Games. 
 
“Bangga sekali kepada coach, kapten dan seluruh timnas muda kita. Selamat, sekali lagi, membawa nama Indonesia harum di kancah Asia Tenggara. Semoga kedepannya menang lagi dengan doa kita semua dan keahlian dari coach Indra dan seluruh timnas, kami yakin mendapat yang terbaik,” kata Kanti.

Editor : Abdul Haris

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2TACNrU
March 06, 2019 at 12:51AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Apresiasi Timnas U-22 Juara, RCTI Beri Motor ke Seluruh Pemain"

Post a Comment

Powered by Blogger.