Search

Kim Jong Un Tak Lagi Tertarik Bicara Denuklirisasi dengan Trump

SEOUL, iNews.id - Wakil Menteri Luar Negeri Korea Utara (Korut) Choe Son Hui menyebut Kim Jong Un tidak lagi tertarik membahas rencana denuklirisasi dengan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump, setelah pembicaraan terakhir mereka di Hanoi, Vietnam, pekan lalu berakhir kurang baik.

Trump dan pemimpin Korut itu bertemu di Hanoi pada 27-28 Februari. Namun pertemuan itu tak membuahkan hasil apa pun.

"Saya memiliki perasaan bahwa Ketua Kim Jong Un mungkin sedikit mengubah pemikirannya. Ini perasaan pribadi saya," ucap Choe, dalam wawancara dengan media Korea Selatan (Korsel), Yonhap, Senin (4/3/2019).

"Saya berpikir tentang apakah (kita) harus melanjutkan pembicaraan," ujarnya.

Saat ini Korut, kata dia, mempertanyakan kebutuhan untuk melanjutkan pembicaraan, setelah Trump mengatakan harus meninggalkan pertemuan dengan Kim di Hanoi.

Menurut Choe, negaranya harus diberi imbalan lebih karena selama lebih dari satu tahun berhasil menghentikan uji coba nuklir dan rudal jarak jauh: dengan pencabutan setidaknya beberapa sanksi PBB.

Dia menuturkan Kim mengajukan "tawaran terbaik" untuk membongkar fasilitas Yongbyon di bawah pengawasan para ahli nuklir AS.

Choe juga mengatakan, dia mendapat kesan bahwa Kim merasa "sangat aneh" tentang cara AS menghitung biaya pembongkaran Yongbyon.

"Kami banyak memikirkan soal respons AS," tambahnya.

Pernyataannya itu dia sampaikan di tengah kekhawatiran dan keraguan tentang masa depan proses denuklirisasi setelah pembicaraan Trump-Kim gagal.

Di depan umum, kedua belah pihak mengatakan tetap berkomitmen untuk melanjutkan dialog.

Namun pandangan Choe tampaknya mewakili ketidaksenangan dan frustrasi di antara warga Korut atas sikap AS di meja perundingan.

Pernyataan Choe ini menggemakan ucapan Kim, yang memperingatkan dalam pesan Tahun Baru-nya bahwa Korut mungkin mengambil "jalan baru" jika AS membuat negara itu di bawah tekanan dan sanksi.

Seperti diketahui, pertemuan kedua Trump dan Kim di Hanoi berakhir tanpa kesepakatan apa pun. Bukan hanya itu, Trump memutuskan untuk 'walk out' di tengah-tengah pertemuan tersebut.

Trump dalam sebuah konferensi pers pascapertemuan kemudian mengungkapkan bahwa permintaan Kim untuk penghapusan penuh sanksi Korut menjadi alasan gagalnya kesepakatan dalam pertemuan tersebut.

Editor : Nathania Riris Michico

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2TfEP1m
March 04, 2019 at 03:59PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kim Jong Un Tak Lagi Tertarik Bicara Denuklirisasi dengan Trump"

Post a Comment

Powered by Blogger.