
LIVERPOOL, iNews.id – Bek Liverpool Virgil Van Dijk memberi pembelaan untuk rekan setimnya Mohamed Salah yang tampil kurang moncer belakangan ini. Tetapi, Van Dijk yakin Salah bisa segera kembali mencetak gol dalam waktu dekat.
Penampilan yang kurang apik memang ditunjukkan Salah dalam beberapa laga terakhir bersama Liverpool. Pemain berpaspor Mesir itu baru mencetak satu gol di semua kompetisi dalam dua bulan terakhir.
Gol terakhirnya dicetak pada bulan lalu kala Liverpool menjamu Bournemouth dalam laga Premier League. Setelah itu, mantan pemain Chelsea, AS Roma, dan Fiorentina itu belum mencetak gol lagi sampai saat ini.
Kondisi tersebut tentu saja mengundang kritik dari berbagai pihak. Sebab, Salah diketahui telah menjadi mesin pencetak gol Liverpool musim lalu. Total dia mencetak 44 gol di semua kompetisi pada musim lalu sehingga diganjar sebagai pemain terbaik Premier League 2017/2018 versi Asosiasi Persepak Bola Profesional (PFA).
Melihat rekan setimnya menuai banyak kritik, Van Dijk pun memberi pembelaan. Menurut defender Belanda itu, Salah tetap memberi kontribusi besar kepada Liverpool dan sudah mencetak 20 gol sepanjang musim ini, walau performanya sedikit menurun.
“Dia akan kembali mencetak gol, dan hal itu akan selalu berada di kepadanya sebagai seorang striker. Dia hanya harus terus bekerja keras, dan semua akan baik-baik saja. Dia sudah mencetak gol bagi kami, dan tidak seperti saya yang hanya bisa membuat beberapa gol,” ujarnya, dikutip Sky Sports.
Meski performa Salah menurun, Van Dijk merasa rekan satu timnya itu masih bakal menjadi buruan tim lain. Van Dijk pun merasa bersyukur Salah masih tetap bertahan di Anfield untuk membantu Liverpool mengejar gelar.
“Mo itu pemain kelas dunia. Saya rasa semua tim Premier League akan sangat menginginkan Mo untuk membela tim mereka, terlepas apa pun pendapat pihak lain. Kami memilikinya dan saya rasa dia sudah bermain dengan baik,” kata Van Dijk.
Editor : Abdul Haris
https://ift.tt/2ugdQDW
March 20, 2019 at 01:10PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Ketajaman Salah Dikritik, Van Dijk Beri Pembelaan"
Post a Comment