Search

Racing Simulator Festival, Ajang Memperkenalkan Digital Motorsport

JAKARTA, iNews.id - Salah satu cabang olahraga Digital Motorsport (E-Motorsport) mengadakan Racing Simulator Festival. Acara ini digelar untuk memperkenalkan kepada masyarakat tentang Digital Motorsport.

Racing Simulator Festival diadakan untuk mengedukasi bahwa Digital Motorsport bukan sekadar bermain game bertema balapan, tetapi juga dilakukan sesuai dengan kondisi di dunia nyata.

Hal itu terkait dengan etika balap yang benar, serta peraturan dan regulasi yang mengacu kepada Federasi Automobil Internasional (FIA) serta Ikatan Motor Indonesia (IMI). Selain itu, teknik-teknik balapan di dunia nyata juga akan diterapkan di ajang ini.

Pada acara ini juga akan diadakan kompetisi balap Digital Motorsport, yang akan diikuti berbagai kalangan. Kompetisi itu akan dilaksanakan selama 6 hari, sejak Senin (25/3/2019) hingga Sabtu (30/3/2019). Pada lima hari pertama, atau hingga Jumat (29/3/2019), akan dilakukan babak penyisihan.

Pada babak tersebut akan dilakukan Time Attack (pengambilan waktu tercepat), untuk menentukan Best 20, yang bertanding di babak final pada ini. Di partai puncak, dari Best 20 akan dibagi menjadi dua bracket. Dari tiap bracket diambil lima pembalap terbaik, yang kemudian kembali diadu untuk menentukan posisi Juara 1, 2 dan 3.

Editor : Haryo Jati Waseso

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2OyRwyS
March 31, 2019 at 06:42AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Racing Simulator Festival, Ajang Memperkenalkan Digital Motorsport"

Post a Comment

Powered by Blogger.