
JAKARTA, iNews.id - Ketua Umum The Jakmania Ferry Indra Sjarief memiliki ekspektasi besar atas pembangunan Jakarta International Soccer Stadium (JISOCS) di Taman BMW, Sunter, Jakarta Utara. Dia berharap stadion itu seperti Stadion AC Milan, San Siro.
Ferry merujuk pada fasilitas stadion yang bertaraf internasional, seperti memiliki lapangan latihan yang terpisah dari arena tanding, hingga tempat mandi air panas di ruang ganti pemain.
“Kalau bisa ada ruang buat tim, gitu kan kaya ada tempat sauna atau mandi. Saya pernah baca kaya di Milan tuh, di stadionnya ada sauna tempat mandi air panas. Kalau lapangan tanding untuk pertandingan saja kalau latihan di sekitarnya saja. Kayak di senayan itu kan banyak lapangan seperti ABC, segala macam,” ucapnya, Kamis (14/3/2019).
Pria yang akrab disapa Bung Ferry itu pun berharap stadion yang dibangun Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta tersebut hanya boleh untuk arena tanding Persija saja. Hal ini dikarenakan pada lokasi pembangunan stadion yang berada di Utara Jakarta, masih ada klub Persitara.
“Saya sih berharap untuk Persija saja, karena Persija tuh kan tadinya punya (Stadion) Menteng. Menteng itu digusur dan sampai sekarang tidak ada tempat lagi,” katanya.
Sebagai suoper fanatik Persija, dia juga berharap beberapa fasilitas seperti toko cendera mata, kantor manajemen Persija dan kantor suporter Persija juga disediakan di area stadion.
“Yang pasti kita juga minta kalau bisa juga dikasih ruang tempat kita untuk berekspresi, apakah sekretariat Jakmania di sana itu kan lebih enak. Yang lebih mutlak lagi, ya kantor Persija juga ada, distronya Persija ada di sana,” ujar Ferry.
Editor : Haryo Jati Waseso
https://ift.tt/2Jdldqd
March 15, 2019 at 04:28AM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Ketua Umum The Jakmania Ingin Fasilitas Stadion Baru Seperti San Siro"
Post a Comment