
SURABAYA, iNews.id – Persebaya Surabaya menang telak 8-0 atas Persinga Ngawi pada babak 32 besar Kratingdaeng Piala Indonesia di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (16/2/2019) sore. Berkat hasil positif itu, mereka berhak melaju ke babak 16 besar.
Laga ini merupakan duel yang sempat tertunda akibat alasan keamanan. Setelah berdiskusi berlarut-berlarut, PSSI akhirnya memtuskan pertandingan ini digelar dengan satu leg. Pada babak 16 besar nanti, Persebaya akan berhadapan dengan Persidago Gorontalo.
Pada laga tersebut, tuan rumah mampu unggul cepat kala pertandingan bergulir dua menit lewat torehan striker anyar Amido Balde. Unggul, Bajul Ijo kian percaya diri mendominasi permainan.
Hasilnya, pada menit ke-13, skuat asuhan Djajang Nurdjaman itu bisa menambah kunggulan berkat sepakan Irfan Jaya. 10 menit berselang, Balde kembali mencatatkan namanya di papan skor lewat tandukannya. Keunggulan tiga gol bertahan hingga paruh pertama usai.
Memasuki babak kedua tepatnya menit ke-48, Persebaya mampu menambah pundi-pundi gol berkat hattrick Balde. Pesona mantan pemain Celtic itu kian terpancar ketika berhasil membukukan gol keempat pada menit ke-61 usai memanfaatkan umpan terukur Irfan.
Sembilan menit kemudian, giliran Irfan yang berhasil menjebol gawang Persinga. Pada penghujung laga, kapten Rendi Irwan mampu menyarangkan bola sekaligus menutup pesta gol timnya pada laga tersebut.
Editor : Abdul Haris
http://bit.ly/2BFdNFN
February 17, 2019 at 12:54AM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Menang 8-0 atas Persinga, Persebaya Lolos ke 16 Besar"
Post a Comment