Search

Tiga Program Baru Jokowi, Periode Kedua Ingin Fokus Kembangkan SDM

JAKARTA, iNews.id - Capres petahana Joko Widodo (Jokowi) mengampanyekan tiga program baru, yaitu Kartu Indonesia Pintar (KIP) kulih, Kartu Pra-Kerja, dan Kartu Sembako Murah. Program ini dinilai sebagai bukti Jokowi fokus pada pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM).

Pengamat politik The Habibie Center, Bawono Kumoro mengatakan, program tersebut menunjukkan Jokowi ingin memberikan pesan pada periode kedua jika terpilih kembali akan mengalihkan pembangunan infrastruktur kepada pembangunan SDM.

"Hal itu tentu harus diapresiasi dan disambut positif," ujar Bawono di Jakarta, Kamis (28/2/2019).

Menurutnya, kartu tersebut memang dibutuhkan masyarakat. Namun, realisasinya tetap harus diselaraskan dengan program terdahulu. Misalnya, kartu sembako murah mesti selaras dengan program bantuan sosial non-tunai yang selama ini sudah dijalankan Kementerian Sosial (Kemensos).

BACA JUGA:

Tiga Kartu Baru Andalan Jokowi Jika Terpilih Kembali Jadi Presiden

Menkeu Pastikan 3 Kartu Sakti Jokowi Tak Akan Bebani Anggaran

"Kartu Pra-kerja juga tetap harus dibarengi program pelatihan kerja melalui balai-balai latihan kerja yang selama ini dilakukan oleh Kementerian Ketenagakerjaan," ucapnya.

Anggota Komisi XI DPR Hendrawan Supratikno menilai tiga kartu sakti baru Jokowi itu aman dan tidak mengganggu APBN. Bahkan, program kartu-kartu tersebut sudah dibahas di DPR.

Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini menuturkan, segala bentuk program jaminan kesejahteraan masyarakat sudah direncanakan dan tanggung penuh APBN.

"Program jaminan kesejahteraan masyarakat atau jaring pengaman sosial (social dafety net) sudah direncanakan dalam APBN," tuturnya.

Editor : Kurnia Illahi

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2VpZuMS
February 28, 2019 at 05:44PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tiga Program Baru Jokowi, Periode Kedua Ingin Fokus Kembangkan SDM"

Post a Comment

Powered by Blogger.