Search

Lagi, Maduro Ajak Pemimpin Opisisi untuk Berunding

CARACAS, iNews.id - Presiden Venezuela Nicolas Maduro kembali mengundang pemimpin oposisi yang mengklaim sebagai presiden sementara, Juan Guaido, untuk duduk bersama dan mengadakan pertemuan tatap muka. Dia ingin agar masalah krisis di Venezuela bisa diselesaikan.

"Ayo berunding. Ayo berunding tentang masalah-masalah negara dan solusinya. Politik bukan permainan anak kecil," kata Maduro, dalam wawancara dengan acara TV Spanyol Salvados, seperti dilaporkan Associated Press, Senin (4/2/2/12019).

Wawancara itu direkam pekan lalu dan disiarkan pada Minggu (3/2).

BACA JUGA: 

Pemimpin Oposisi Venezuela Tuduh Pemerintahan Maduro Ancam Keluarganya

Aksi Protes Bela Maduro dan Pemimpin Oposisi Bergemuruh di Venezuela

Pada satu titik, sang pembawa acara, Jordi Evole, mengambil telepon dan menghubungi Guaido; lalu Maduro mengatakan dia mau berbicara langsung dengannya.

Namun, teleponnya masuk ke mailbox yang penuh dan tidak menerima pesan.

"Dia (Guaido) seharusnya memikirkan apa yang dia lakukan. Dia adalah seorang laki-laki muda yang masih punya waktu bertahun-tahun untuk berjuang. Dia seharusnya tidak merugikan ekonomi lagi," ujar Maduro.

BACA JUGA: 

Melunak, Maduro Siap Dialog dengan Oposisi Pascapercobaan Kudeta

Pemerintah Maduro Cekal dan Bekukan Rekening Pemimpin Oposisi Guaido

"Dia harus menghentikan strategi kudeta dan berhenti mensimulasi kepresidenan di mana tidak ada seorangpun memilihnya," tambahnya.

Maduro mengatakan kepada acara TV Spanyol itu bahwa media internasional dan kedutaan asing-lah yang menyebarkan gagasan "pemerintahan paralel" di Venezuela; padahal kenyataannya hal itu tidak ada.

BACA JUGA: Krisis Politik, Hampir 5.000 Orang Tinggalkan Venezuela Setiap Hari

Editor : Nathania Riris Michico

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2S4ZF2S
February 04, 2019 at 11:21PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Lagi, Maduro Ajak Pemimpin Opisisi untuk Berunding"

Post a Comment

Powered by Blogger.