
LIVERPOOL, iNews.id – Pelatih Barcelona Ernesto Valverde menyayangkan absennya dua pilar Liverpool Mohamed Salah dan Roberto Firmino. Kedua tim akan saling mengalahkan pada leg kedua semifinal Liga Champions di Anfield, Rabu (8/5/2019) dini hari WIB.
Salah absen akibat gegar otak yang diderita usai berbenturan dengan kiper Newcastle United Martin Dubravka kala kedua tim bertemu pada pekan ke-37 Premier League di St James Park, Minggu (5/5/2019) dini hari WIB.
Sementara Firmino terpaksa diparkir karena cedera pangkal paha yang dideritanya saat berlatih jelang bentrok Blaugrana. Kehilangan mereka merupakan tamparan keras bagi Pelatih The Reds Juergen Klopp mengingat keduanya punya peran vital di lini serang.
Rasa kehilangan juga hinggap dibenak Valverde yang menilai kalau laga nanti akan lebih gereget dengan kehadiran Firmino dan Salah. Mantan entrenador Espanyol itu juga menyayangkan winger andalannya Ousmane Dembele juga absen akibat cedera hamstring.
“Mereka pemain penting. Kami ingin Firmino, Salah dan Dembele pulih. Pasti menyenangkan melihat mereka di lapangan,” kata Valverde saat konferensi pers jelang laga dilansir Marca.
Saat ini, Klub Katalan itu tengah di atas angin untuk melaju ke final. Sebab, pada pertemuan pertama di Camp Nou, Lionel Messi dkk menang telak 3-0, Kamis (2/5/2019) dini hari WIB. Secara matematis, hasil imbang atau kalah dengan defisit dua gol akan tetap membuat mereka lolos ke partai pamungkas.
Editor : Abdul Haris
http://bit.ly/300PrB3
May 07, 2019 at 10:38PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Firmino dan Salah Absen Vs Barcelona, Valverde: Lebih Asyik Jika Mereka Main"
Post a Comment