Search

Jalan Depan Bawaslu Masih Ditutup, Dipasangi Beton dan Kawat Berduri

JAKARTA, iNews.id, –Jalan MH Thamrin di depan Kantor Bawaslu, Jakarta Pusat masih ditutup pascakerusuhan 22 Mei 2019. Situasi pada Sabtu (25/5/2019) siang ini terpantau lengang.

Dua arus lalu lintas di depan Bawaslu belum dapat dilintasi. Pembatas beton dan pagar besi dipasang untuk membatasi area steril itu. Sejumlah aparat keamanan masih bersiaga.

Hal sama terpantau di depan kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jalan Imam Bonjol. Polisi masih menutup akses dua arah menuju kawasan tersebut. Penutupan di sisi barat hingga Graha Mandiri. Adapun di timur, hingga perempatan dekat Taman Surapati, Menteng.

Sementara itu, Moda Raya Terpadu (MRT) Jakarta sudah beroperasi hingga di Stasiun Bundaran HI. Stasiun ini sempat ditutup ketika kerusuhan meledak pada 21 dan 22 Mei lalu.

BACA JUGA: Polisi Tangkap 441 Pelaku Kerusuhan 22 Mei 2019

Dengan kondisi MH Thamrin yang lengang, sejumlah pengguna jalan menjadikan kawasan itu sebagai objek foto.

Di dalam gedung Bawaslu, tampak pekerja yang masih terus memperbaiki bagian-bagian terkena bom molotov. Adapun satu anjungan tunai mandiri (ATM) hancur.

Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya Kompol Muhammad Nasir mengaku belum dapat memastikan batas waktu rekayasa lalu lintas imbas dari penutupan jalan di ketiga titik tersebut. Polda Metro Jaya menunggu dari pemerintah terkait pembukaan jalan tersebut.

"Untuk penutupan jalan ini kita menunggu konfirmasi dari berbagai pihak. Kenapa? Aksi massa yang dilakukan ketika malam itu tidak sesuai proses pemberitahuan sebagaimana lazimnya," ucap Nasir saat dihubungi, Sabtu (25/5/2019).

Editor : Zen Teguh

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2QsYPJq
May 25, 2019 at 08:35PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jalan Depan Bawaslu Masih Ditutup, Dipasangi Beton dan Kawat Berduri"

Post a Comment

Powered by Blogger.