Search

Barcelona Gagal Juara Copa del Rey, Presiden Klub: Bukan Salah Valverde

SEVILLA, iNews.id – Presiden Barcelona Josep Maria Bartomeu enggan menyalahkan Pelatih Ernesto Valverde atas kekalahan 1-2 klub Katalan itu dari Valencia pada final Copa del Rey, Minggu (26/5/2019) dini hari WIB.

Tampil di Estadio Benito Villamarin, Sevilla, Barcelona sebenarnya mengusai permainan. Tapi, tim lawan tampil lebih efektif dengan serangan baliknya.

Alhasil, dua gol Valencia melalui Kevin Gameiro pada menit ke-21, dan Rodrigo Moreno (33) hanya bisa dibalas sekali oleh Barcelona melalui Lionel Messi (73). 

Kritik pun semakin menggema mencecar Valverde. Sebab, dia hanya mampu membawa pulang satu trofi musim ini dari target treble yang dibidik.

Namun, Bartomeu menolak ikut-ikutan menyalahkan sang arsitek. Dia mengatakan ini bukanlah malamnya Barcelona. Dia juga masih mendukung Valverde untuk melanjutkan masa kerjanya. Terlebih, Valverde masih terikat kontrak sampai Juni 2020.

“Kami sudah memikirkan musim depan untuk beberapa waktu, tetapi ini bukan saatnya untuk menjelaskan apa yang akan terjadi,” kata Bartomeu setelah pertandingan final itu, dilansir Marca.

“Kami memenangkan liga, jadi ini musim yang penting. Valverde memiliki kontrak dan dia pelatih kami. Kekalahan ini bukan kesalahan pelatih. Kami memiliki banyak peluang dan bola tidak jadi gol,” ujar Bartomeu.

Sang presiden juga tak mau menyebut musim ini klubnya meraih kegagalan meski pun tak mampu meraih target.

Ya, setelah juara La Liga, Barcelona gagal meraih dua titel lainnya. Sebelum mimpi buruk di Estadio Benito Villamarin, Blaugrana mengalami bencana menyakitkan di Anfield saat dibantai Liverpool 4-0 pada leg kedua semifinal Liga Champions, 7 Mei lalu, setelah sempat pesta 3-0 di Camp Nou, sepekan sebelumnya.  

“Saya tidak akan menganggap musim ini gagal. Kami juara La Liga, itu sangat bagus tanpa menjadi luar biasa. Kami kehilangan beberapa pertandingan di sini dan di Anfield yang menelan biaya dua gelar,” ucapnya.

Bartomeu juga memastikan klubnya akan aktif di bursa transfer musim panas ini demi memperkuat tim.

“Setiap tahun beberapa pemain baru datang. Kami sudah mendapatkan (Frenkie) De Jong, dan kami akan bekerja untuk mendatangkan pemain baru lagi, dan tentu ada yang akan pergi. Tapi sekarang bukan waktunya untuk menjelaskan,” tuturnya.

Editor : Abdul Haris

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2JEssGO
May 26, 2019 at 07:08PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Barcelona Gagal Juara Copa del Rey, Presiden Klub: Bukan Salah Valverde"

Post a Comment

Powered by Blogger.