Search

Pertamina Gelar RUPS Besok, Laba Bersih Tembus di Atas Rp20 Triliun

JAKARTA, iNews.id - PT Pertamina (Persero) bakal menggelar Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) pada Jumat (31/5/2019). Salah satu agenda yang akan dibahas aalah pertanggungjawaban laporan keuangan perusahaan tahun 2018.

Deputi Bidang Pertambangan, Industri Strategis, dan Media Kementerian BUMN, Fajar Harry Sampurno mengatakan, tahun lalu Pertamina berhasil mencatatkan laba bersih yang besar. Berdasarkan keterangan yang disampaikan Menteri BUMN, Rini Soemarno, laba BUMN migas itu di atas Rp20 triliun.

"Besok baru kita omongin, tapi bagus kok. Seperti yang kita harapkan. Dulu Bu Menteri sempat bilang di atas Rp20 triliun ya, revenue-nya oke, sehat," kata dia di Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (30/5/2019).

Dengan kurs rata-rata 2018 sebesar Rp14.200, maka laba Pertamina tahun lalu kurang dari 2 miliar dolar AS. Angka tersebut lebih rendah daripada perolehan laba tahun 2017 sebesar 2,4 miliar dolar AS.

Harry menyebut, Pertamina meraih pendapatan sekitar Rp600 triliun. Angka ini relatif stagnan dibandingkan tahun 2017. Pendapatan Pertamina masih ditopang sebagian besar oleh bisnis hilir (downstream).

Fajar mengatakan, porsi pendapatan dari sektor hilir mencapai 60 persen. Bisnis hilir ini mencakup penjualan BBM, terutama BBM subsidi. Sementara dari sektor hulu (upstream) porsinya 40 persen.

Pendapatan dari sektor hulu, kata Fajar, naik cukup tinggi karena faktor kenaikan harga minyak pada tahun lalu. Kenaikan ini mengompensasi tekanan pada bisnis penjualan BBM subsidi.

"Kan dia ada kompensasi, kemudian ada hulu. Upstream itu dia tinggi. Faktornya dua itu. Itu tinggi naiknya," kata dia.

Editor : Rahmat Fiansyah

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2XfBgGk
May 30, 2019 at 08:56PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pertamina Gelar RUPS Besok, Laba Bersih Tembus di Atas Rp20 Triliun"

Post a Comment

Powered by Blogger.