Search

Mahathir Mohamad Mengaku Gaptek, Tak Bisa Pakai Smartphone

PUTRAJAYA, iNews.id - Perdana Menteri Malaysia Mahathir Mohamad mengaku tak bisa mengoperasikan telepon genggam. Pria 93 tahun itu memiliki smartphone tapi tak mengerti bagaimanan menggunakannya karena gagap teknologi (gaptek).

Menurut Mahathir, teknologi smartphone berkembang pesat sehingga dia tak mengerti fungsi-fungsi di dalamnya.

"Hari ini teknologi tak mudah dimengerti bagi orang tua seperti saya. Saya masih tak paham beberapa teknologi baru. Saya bahkan tak bisa menggunakan telepon sendiri. Saya tahu beberapa fitur. Saya bayar untuk semua ini, tapi tidak tahu menggunakannya," ujar Mahathir, dikutip dari The Star, Rabu (15/5/2019).

Dia heran dengan anak-anak muda saat ini yang menguasai semua teknologi di telepon genggam.

Mahathir pun mengingat saat di mana dia diajari cara menggunakan gadget oleh anak berusia 10 tahun.

"Dia mengajari saya sesuatu yang sangat baru. Dia bisa bermain komputer dengan cepat. Dia menunjukkan kepada saya caranya, tapi saya masih tidak paham bagian mana yang harus diusap atau ditekan," katanya.

Pria yang sudah menjabat sebagai perdana menteri sejak 1980-an itu sadar bahwa dunia baru yang ditinggali saat ini telah berkembang pesat.

"Jika orang tidak berusaha meningkatkan pengetahuan, mereka akan tertinggal. Tapi orang-orang muda dapat beradaptasi karena teknologi ini buka sesuatu yang aneh bagi mereka," ujarnya.

Pernyataan soal teknologi ini disampaikannya saat buka bersama Sultan Abdul Hamid Old Collegians Association's (Sahoca) pada Senin (13/5/2019). Dia didapuk menjadi presiden seumur hidup Sahoca.

Editor : Anton Suhartono

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2Q6mkrg
May 15, 2019 at 06:17PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mahathir Mohamad Mengaku Gaptek, Tak Bisa Pakai Smartphone"

Post a Comment

Powered by Blogger.