
NEW YORK, iNews.id - Pasangan Barack dan Michelle Obama meluncurkan sejumlah proyek yang mereka siapkan untuk Netflix, setahun setelah mantan presiden dan ibu negara itu menandatangani kesepakatan dengan layanan streaming tersebut.
Dilaporkan Associated Press, perusahaan milik keluarga Obama, Higher Ground Productions, mengumumkan total tujuh film dan serial yang menurut Barack Obama tidak hanya akan menghibur tetapi juga mendidik dan menginspirasi.
Higher Ground memproduksi film fitur tentang Frederick Douglass, diadaptasi dari biografi karya pemenang Hadiah Pulitzer David W Blight. Yang juga sedang diproduksi adalah seri dokumenter yang mengadaptasi karya Michael Lewis, ''Fifth Risk: Undoing Democracy.''
Lewis juga menulis "Moneyball'', buku laris pada 2018 tentang pegawai negeri yang bekerja untuk political appointees atau pejabat yang diangkat khusus presiden, dalam pemerintahan Donald Trump.
Keluarga Obama juga sedang menyiapkan sejumlah produksi dan menyiapkan pertunjukan 30 menit untuk anak-anak pra-sekolah, mengajar anak-anak tentang makanan.
Proyek-proyek itu baru akan dirilis beberapa tahun ke depan.
Editor : Nathania Riris Michico
http://bit.ly/2JteXt1
May 07, 2019 at 03:28PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Keluarga Obama Produksi Film Seri dan Dokumenter untuk Netflix"
Post a Comment