BAKU, iNews.id - Penyerang Chelsea Olivier Giroud tak bisa menyembunyikan suka citanya setelah membawa The Blues juara Liga Europa 2018/2019, dengan mengalahkan Arsenal 4-1 pada final di Stadium Olympic, Baku, Kamis (30/5/2019) dini hari WIB. Dia merasa hasil tersebut begitu spesial
Giroud menjadi pencetak gol pembuka kemenangan Chelsea di menit ke-49. Memanfaatkan umpan silang Emerson Palmieri, penyerang asal Prancis itu langsung menanduk bola yang menjebol gawang Arsenal.
Bagi Giroud hasil tersebut merupakan pelipur lara atas pencapaian timnya musim ini. Chelsea gagal menjadi juara Piala Liga Inggris, serta hanya menduduki posisi ketiga klasemen akhir Premier League.
“Saya merasa bangga karena tim ini pantas memenangkan sesuatu. Kami kalah di Piala Liga Inggris melawan Manchester City, tapi yang satu ini begitu spesial, kompetisi kedua terbaik di Eropa. Hasil ini spesial untuk saya dan sangat menyenangkan,” ujarnya dilansir Daily Mail.
Tambahan satu gol itu membuat Giroud membukukan 11 gol di Liga Europa dan menjadi top skor turnamen. Meski begitu, saat mencetak gol Giroud tak merayakannya secara berlebihan.
Dia merasa Arsenal memiliki bagian indah untuk kariernya, mengingat eks penggawa Montpellier tersebut sempat memperkuat Tim Gudang Peluru selama 6 musim dan menjadi juru gedor andalan.
“Saya meninggalkan banyak teman di Arsenal. Klub ini mengubah hidup saya, memberikan kesempatan membuat impian untuk bermain di Premier League menjadi kenyataan,” katanya.
“Saya berhutang kepada mereka dan tak akan melupakannya. Itu sebabnya saya tak mau merayakan, tetapi di sisi lain saya bangga bisa memenangkan gelar ini dengan Chelsea. Saya jelas seorang true blue,” tutur Giroud.
Editor : Haryo Jati Waseso
http://bit.ly/2VYSO8j
May 30, 2019 at 01:33PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Berandil Bawa Chelsea Juara Liga Europa, Giroud: Keberhasilan Ini Spesial"
Post a Comment