Search

Pemkot Bogor Kaji Plus Minus Trem dan Monorel Sebagai Moda Penghubung LRT

BOGOR, iNews.id - Upaya Pemkot Bogor untuk mengatasi kemacetan dan penataan transportasi publik terus dilakukan.

Saat ini, Pemkot tengah mengkaji dua jenis pembangunan moda transportasi massal dalam kota yang terintegrasi dengan light rail transit (LRT) pada 2020.

”Iya, jadi ada dua pilihan jenis alat transportasi yang disuguhkan, yakni trem dan monorel,” kata Wakil Wali Kota Bogor Dedie A Rachim, usai audiensi dengan Colas Group, salah satu perusahaan jasa konstruksi asal Prancis dengan spesialisasi bidang pembangunan jalan dan rel kemarin.

Dalam pertemuan tersebut dibahas tentang sejumlah hal terkait penanganan masalah transportasi di Kota Bogor, di antaranya bantuan hibah trem listrik dari pemerintah Belanda kepada Indonesia, khususnya untuk Kota Bogor.

”Jadi, tadi kami diskusikan bersama Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) dan Dinas Perhubungan (Dishub) tentang rencana-rencana atau kajian apa saja yang harus dilakukan Pemkot Bogor dalam mempersiapkan secara keseluruhan terkait masuknya LRT ke Kota Bogor,” ujarnya.

Dalam pertemuan tersebut, salah satu perusahaan asal Prancis menawarkan sebuah moda transportasi massal berupa trem untuk Kota Bogor. Akan tetapi, pihaknya tak bisa serta-merta menerima hibah tersebut.

”Kita perlu menimbang dan mengkaji terdahulu apakah akan menggunakan trem atau monorel,” katanya.

Dia memprediksi, kehadiran LRT akan memindahkan sekitar 30 persen pengguna moda transportasi KRL commuter line. Termasuk 40 persen warga Bogor yang biasanya menggunakan kendaraan roda empat akan berubah menjadi penumpang LRT.

”Pada 2020 Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan menerapkan sistem electronic road pricing (ERC). Jadi, dari Bogor ke Jakarta para pengguna mobil, dua kali bayar tol. Ini harus diantisipasi, maka dari itu Kota Bogor sedang mempersiapkan segala sesuatunya,” tuturnya.

Editor : Rahmat Fiansyah

Halaman : 1 2

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2K4pOdc
May 25, 2019 at 05:01PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pemkot Bogor Kaji Plus Minus Trem dan Monorel Sebagai Moda Penghubung LRT"

Post a Comment

Powered by Blogger.