JAKARTA, iNews.id - Siang ini, polisi menangkap 99 orang yang terlibat kericuhan terkait protes dugaan kecurangan Pemilu 2019. Saat ini mereka ditahan di Polres Jakarta Barat (Jakbar) dan Polda Metro Jaya.
Kapolres Jakbar, Kombes Pol Hengky Haryadi mengatakan, massa aksi yang terlibat kericuhan di daerah Petamburan, Jakbar bukan warga asli Jakarta. Polisi terus berkoordinasi dengan tokoh setempat untuk pengamanan daerah sekitar.
"Ini bukan dari Jakarta, bukan dari Petamburan. Dari pagi kami bersama tokoh FPI kami dibantu para ulama untuk menghalau mereka," ujar Hengky, di Kawasan Petamburan, Jakarta, Rabu (22/5/2019).
BACA JUGA:
Massa yang Hendak Serbu Polsek Metro Gambir Berhasil Dicegah Prajurit TNI AD
Massa Padati Jalan Jati Baru Tanah Abang Jakarta Pusat, Asap Hitam Mengepul
Dia menyebut, sejumlah massa aksi yang ditangkap kedapatan membawa alat kejahatan. Mereka sengaja ingin menciptakan kerusuhan.
"Yang jelas pelaku-pelaku ini sudah mempersiapkan untuk melakukan kerusuhan, membawa busur, membawa bahan bakar," katanya.
Pantauan iNews.id, di kawasan Petamburan, polisi terus mendesak mundur massa aksi yang ricuh. Polisi memecah konsentrasi massa ke sejumlah wilayah. Ada yang diarahkan ke Jati Baru, Tanah Abang, dan Slipi.
Editor : Kurnia Illahi
http://bit.ly/2MbsMyS
May 22, 2019 at 07:16PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Kapolres Jakbar: 99 Orang Ditangkap terkait Kericuhan di Kawasan Petamburan"
Post a Comment