TURIN, iNews.id – Striker Juventus Cristiano Ronaldo memang terkenal sebagai pesepak bola yang sangat ramah dengan para penggemarnya. Terbaru, CR7 mengajak bocah bernama Joseph, penderita tumor otak dari Bristol, jalan-jalan di markas Si Nyonya Tua.
Dikutip Daily Mail dan Mirror, anak berusia 10 tahun itu menderita tumor otak sejak 2013. Namun dia tetap semangat melawan penyakit yang menggerogotinya. Joseph merupakan penggemar Ronaldo.
Setelah diberi tahu kabar tersebut, kapten tim nasional Portugal itu langsung mengundang sang bocah ke Turin. Setelah terbang dari Inggris ke Italia, Joseph dan keluarga terkejut karena disambut langsung sang idola.
Dengan ramah, mantan pemain Real Madrid dan Manchester United itu mengajaknya tur eksklusif ke tempat latihan Juve. Tak lupa, Joseph dan keluarga menyempatkan berfoto dengan Ronaldo.
Kelly, ibu Joseph, mengaku sangat berterima kasih kepada pemain terbaik dunia lima kali itu yang sudah mengatur pertemuan tersebut. Dia berharap momen tersebut bisa dijadikan motivasi anaknya untuk cepat pulih.
“Wow, wow, wow! Ucapan terima kasih rasanya masih kurang jika melihat kebaikan Ronaldo. Seluruh pengalaman ini sangat luar biasa. Joseph benar-benar diliputi rasa bahagia,” kata Kelly.
“Dia tidak tahu akan bertemu Cristiano. Sampai akhirnya Cristiano muncul dan reaksi Joseph sungguh berharga. Cristiano juga sangat gembira bisa foto bersama dan menandatangani barang milik kami,” ujarnya.
Ronaldo berseragam Juve sejak awal musim lalu setelah hengkang dari Madrid. Total hingga kini, pemain 34 tahun itu sudah membukukan 28 gol dari 42 penampilan di semua ajang. CR7 juga berjasa mengantarkan skuat asuhan Massimiliano Allegri itu juara Piala Super Italia dan scudetto musim ini.
Editor : Abdul Haris
http://bit.ly/2JltiID
May 14, 2019 at 07:45PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Humanis, Ronaldo Temani Anak Penderita Tumor Otak Tur di Markas Juventus"
Post a Comment