Search

Pimpin Rakor, Menteri Perhubungan Pastikan Jalur Mudik Lampung Aman

LAMPUNG - Untuk memastikan jalur mudik Lebaran 2019 di Provinsi Lampung, Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi memimpin rapat koordinasi di kantor Pemprov Lampung. Menhub pun mendapat laporan dari Gubernur dan Kapolda Lampung bahwa jalur mudik dipastikan aman dan lancar.

"Kita berkumpul di sini untuk berbakti kepada bangsa dalam rangka persiapan mudik 2019. Tahun ini ada sesuatu yang khusus dalam mudik  di Lampung dan Sumsel," kata Menhub, Kamis 23 Mei 2019.

Rakor tersebut dihadiri Gubernur Lampung M Ridho Ficardo, Kapolda Lampung Irjen Purwadi Arianto, dan Dirjen Perhubungan Darat Budi Setiyadi, perwakilan unit pelaksana teknis (UPT) Kementerian Perhubungan dan stakeholder bidang Perhubungan di Provinsi Lampung.

Menhub mengatakan dirinya mendapat pesan dari presiden bahwa mudik tahun ini bisa menciptakan suasana yang bagus, sehingga tidak ada masalah di lapangan.  Apalagi tema kali ini adalah 'Mudik Bareng Asyik Lancar'.

"Sekarang tol sudah tersambung semua, termasuk fungsional dari Lampung ke Palembang. Dengan fasilitas yang ada berupa jalan tol ini, secara tidak langsung itu terbelah. Jadi, ada dua alternatif masyarakat bisa menggunakan jalan tol dan jalan biasa," kata Menhub.

"Sehingga kemacetan itu tidak terjadi, oleh karenanya kita memastikan ini lancar. Bersama Kapolda Lampung di sini bisa mengukur semua itu," ujarnya.

Dirinya menambahkan, arus mudik Lebaran biasanya terjadi suatu penumpukan di Pelabuhan Bakauheni. Meski demikian, Pemprov Lampung sudah melakukan penambahan bus dan memberikan loket tambahan.

"Tapi sekarang isu yang paling besar itu adalah keamanan, tadi dinyatakan Pak Gubernur dan Pak Kapolda dipastikan siang dan malam aman. Maka bisa disosialisasikan kepada masyarakat agar jangan khawatir apabila datang ke Lampung pada malam hari," ucap dia.

Berkaitan dengan jalur tol, Menhub menuturkan, akan dibuat fasilitas rest area dan SPBU secara fungsional. "Sementara SPBU menggunakan kemasan, paling tidak di wilayah Lampung ada 11 rest area. Nanti ada SPBU sementara di setiap rest area," katanya.

Jalur Lampung Aman Dilewati Pemudik Siang-Malam

Kehadiran Menhub di Provinsi Lampung untuk memastikan bahwa jalur baik tol maupun non tol aman dari gangguan keamanan. Hal itu setelah mendapat kepastian dari Gubernur dan Kapolda. 

"Isu menonjol di Lampung adalah masalah keamanan. Untuk itu, saya meminta Pemda dan Polda Lampung untuk meningkatkan pengamanan,” ujarnya.

Menhub mengungkapkan, kepolisian dan Pemerintah Daerah di Lampung di dalam Rakor telah menyatakan bahwa jalan-jalan di Lampung telah aman untuk dilewati pemudik, bahkan malam hari sekalipun.

“Tadi disampaikan oleh Gubernur Lampung dan Kapolda Lampung aman. Jalan malam pun aman, jadi saya lega sekali, karena stigma itu harus hilang karena memang ternyata tidak ada. Oleh karenanya, kita bisa kampanyekan kepada masyarakat mereka yang menggunakan kapal jangan khawatir untuk datang ke Lampung malam hari,” katanya.

Dia pun mengapresiasi jajaran Pemda dan Polda Lampung yang telah melakukan langkah-langkah pengamanan di sepanjang jalan di Lampung agar aman untuk dilalui para pemudik. (Adv)

Editor : Tuty Ocktaviany

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2wfy6Xk
May 25, 2019 at 01:44AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pimpin Rakor, Menteri Perhubungan Pastikan Jalur Mudik Lampung Aman"

Post a Comment

Powered by Blogger.