Search

Firmino Dipastikan Absen Lawan Barcelona, Salah Diragukan Tampil

LIVERPOOL, iNews.id – Situasi tak mengenakkan sambangi Liverpool jelang bentrok Barcelona pada leg kedua semifinal Liga Champions di Anfield, Rabu (8/5/2019) dini hari WIB. Striker Roberto Firmino dipastikan absen, sedangkan winger Mohamed Salah diragukan tampil.

Firmino terpaksa diparkir karena cedera otot yang dideritanya saat berlatih jelang bentrok Newcastle United pada pekan ke-37 Premier League di St. James Park, Minggu (5/5/2019). Beruntung meski tanpanya, The Reds tetap menang 3-2.

Usai laga, Pelatih Liverpool Juergen Klopp mengatakan kalau sang pemain akan absen melawan Barca.

Kondisi itu tentu bagaikan tamparan keras bagi nakhoda Jerman itu mengingat Firmino merupakan pemain andalan di lini serang. Sejauh ini, dia sudah mencetak 16 gol dari 44 penampilan di semua ajang.

“Firmino tidak bisa bermain hari Selasa melawan Barca. Kemudian sisanya, kita akan lihat nanti,” kata Klopp di laman resmi klub.

Sementara Salah hingga kini masih dalam pantauan tim medis setelah mendapat cedera kepala usai terbentur pinggul kiper Newcastle Martin Dubravka saat keduanya berduel di udara.

Hingga kini, kondisi kebugaran mantan pemain AS Roma dan Chelsea itu masih dalam pantauan tim medis. Meski Klopp mengatakan kalau sang pemain baik-baik saja, Salah harus tetap melakoni pemindaian.

Melawan Barca nanti, Liverpool dituntut untuk bermain mati-matian mengingat pada pertemuan pertama di Camp Nou, mereka kalah telak 0-3, Kamis (2/5/2019). Secara matematis, pasukan Klopp minimal harus menang 4-0 untuk memastikan tiket final.

Editor : Abdul Haris

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2vDAeIj
May 06, 2019 at 03:30AM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Firmino Dipastikan Absen Lawan Barcelona, Salah Diragukan Tampil"

Post a Comment

Powered by Blogger.