
ODENSE, iNews.id – Empat wakil Indonesia bakal beraksi pada semifinal Denmark Open 2019. Mereka akan tampil di Odense Sports Park, mulai Sabtu (19/10/2019) sore hingga malam WIB.
Pasangan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti akan tampil lebih dulu di semifinal ganda campuran. Mereka akan menghadapi duo Taiwan, Wang Chi-Lin/Cheng Chi Ya sekitar pukul 15.00 WIB.
Selanjutnya Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon akan bermain di Lapangan 1. Demi tiket final, mereka wajib mengalahkan Lu Ching Yao/Yang Po Han (Taiwan).
Setelah itu, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dijadwalkan tampil menghadapi Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang). Terakhir, perjuangan berat mesti dijalani tunggal putra Tommy Sugiarto yang akan menghadapi pebulu tangkis peringkat satu dunia, Kento Momota (Jepang).
Jadwal wakil Indonesia di semifinal Denmark Open 2019:
Lapangan 1
Ganda putra, sekitar pukul 18.00 WIB
Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon vs Lu Ching Yao/Yang Po Han (Taiwan)
Ganda putra, sekitar pukul 20.00 WIB
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang)
Tunggal putra, sekitar pukul 21.00 WIB
Tommy Sugiarto vs Kento Momota (Jepang)
Lapangan 2
Ganda campuran, sekitar pukul 15.00 WIB
Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Wang Chi-Lin/Cheng Chi Ya (Taiwan)
Editor : Bagusthira Evan Pratama
https://ift.tt/33MUMNA
October 19, 2019 at 07:48AM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Jadwal Wakil Indonesia di Semifinal Denmark Open, Sabtu (19/10/2019)"
Post a Comment