MONTREAL, iNews.id - Pembalap tim Formula One (F1) Red Bull Racing Max Verstappen tak mau meremehkan Sirkuit Gilles Villenueve pada Grand Prix (GP) Kanada, Minggu (9/6/2019). Meski banyak lintasan lurus, sedikit kesalahan bakal memberikan dampak negatif untuknya.
Sekilas Sirkuit Gilles Villenueve memang terdiri dari sejumlah lintasan lurus. Namun, setiap tikungan tersebut dihubungkan dengan tikungan tajam dan belokan berurutan. Sirkuit ini bahkan terkenal dengan tikungan Wall of Champions yang kerap ditabrak oleh pembalap.
“Lintasannya cukup menantang, walau tampak banyak lintasan lurusnya. Penting untuk melintasi tikungan, karena laju mobil bisa terganggu jika melakukan kesalahan,” kata Verstappen di laman resmi Red Bull.
Lintasan ini bersifat semi-permanen, sehingga memiliki karakteristik seperti sirkuit jalan raya. Namun, lintasannya cukup lebar, sehingga memberikan pembalap ruang untuk bermanuver dan mendahului lawannya.
“Setiap sektor lintasan terhubung dengan tikungan berikutnya. Sedikit kesalahan saja bisa mengacaukan balapan. Lintasan ini menyenangkan, dan setidaknya masih memiliki ruang untuk mendahului lawan. Saya selalu menikmati lintasan ini,” ujarnya.
Pembalap berpaspor Belanda itu memperkirakan duet Scuderia Ferrari Sebastian Vettel dan Charles Leclerc akan menjadi rival utama. Terlebih mesin buatan Ferrari memiliki tenaga yang lebih besar ketimbang Honda milik Red Bull. Namun, Verstappen yakin bisa memberikan perlawanan.
“Saya memperkirakan Ferrari akan lebih bersaing di Kanada. Hal itu akan membuat kami kesulitan. Meski begitu, kami akan selalu berusaha dan memaksimalkan balapan sebaik mungkin,” tutur pembalap berusia 20 tahun itu.
Editor : Haryo Jati Waseso
http://bit.ly/2HYnuCV
June 06, 2019 at 07:18PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Hadapi GP Kanada, Verstappen: Pantang Membuat Kesalahan"
Post a Comment