VALENCIA, iNews.id - Real Madrid akhirnya mengalami kekalahan perdana sejak kembali dilatih Zinedine Zidane, setalah ditaklukkan Valencia 1-2 pada lanjutan La Liga di Mestalla, Kamis (4/4/2019) dini hari WIB. Namun, Zidane enggan salahkan pemain.
Pada laga tersebut Madrid sebenarnya tampil menekan di awal pertandingan. Namun, kurangnya konsentrasi di lini pertahanan membuat Los Blancos kebobolan dua gol lebih dulu.
Goncalo Guades menjebol gawang Keylor Navas lebih dulu di menit ke-35, dan kemudian digandakan oleh Ezequiel Garay di menit ke-83. Madrid hanya bisa memperkecil ketinggalan di masa injury time lewat gol yang dibuat Karim Benzema.
Zidane pun tak ingin beralasan atas kekalahan tersebut. Pelatih berkebangsaan Prancis tersebut mengungkapkan hasil negatif tersebut harus menjadi cambuk bagi timnya di masa mendatang.
“Kami bermain dengan baik, tapi tak bisa mencetak gol pertama. Kami tak bisa melakukan apa pun di babak pertama, tapi mereka sudah mencoba. Saya tak bisa menyalahkan para pemain. Ini adalah kekalahan dan kami harus menerimanya,” ujar Zidane dilansir Marca.
Zidane pun mulai melihat beberapa hal yang harus diperbaiki oleh timnya di pertandingan tersebut. Salah satunya adalah sulitnya Madrid mencetak gol lebih dulu, meski mendominasi penguasaan bola. Dia berharap hal itu bisa segera dibereskan sebelum menghadapi Rayo Vallecano, Sabtu (6/4/2019).
“Kami masih harus melakukan banyak hal pada beberapa meter terakhir. Ini memang menyulitkan, dan harus bisa menerimanya. Kami harus melakukan semuanya lebih baik di hari Sabtu,” tuturnya.
Untungnya, hasil laga ini tak akan mempengaruhi posisi mereka di klasemen sementara La Liga. Madrid tetap berada di peringkat ketiga dengan poin 57, berbeda 10 poin dari Getafe di tempat keempat.
Editor : Haryo Jati Waseso
https://ift.tt/2UcWA1K
April 04, 2019 at 02:11PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Rasakan Kekalahan Perdana dengan Madrid, Zidane Tak Salahkan Pemain"
Post a Comment