Search

Tuan Guru Bajang: Ani Yudhoyono Menghadirkan Aura Ketenangan

JAKARTA, iNews.id - Mantan Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) M. Zainul Majdi atau Tuan Guru Bajang (TGB) menyampaikan rasa bela sungkawa atas meninggalnya Ibu Negara Republik Indonesia periode 2004-2014 Ani Yudhoyono. Hal itu disampaikan langsung saat melayat ke kediaman Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Bagi TGB, sosok Ani Yudhoyono merupakan seorang yang sangat mencintai suaminya SBY. "Beliau permata yang kasat mata. Beliau adalah orang yang sangat mencintai pak SBY," ujarnya.

BACA JUGA:

Ketua MPR: Ani Yudhoyono, Srikandi Tangguh yang Menjadi Suri Teladan Masyarakat

Ani Yudhoyono Meninggal Dunia, Jaya Suprana Mengaku Utang Budi

Sosok Ani Yudhoyono, Kader Demokrat: Generator Partai dan Pejuang

TGB mengatakan, sangat terlihat Ani Yudhoyono secara lahir batin mencintai SBY dan selalu ingin memastikan SBY berhasil dalam menjalankan setiap tugasnya.

"Tidak hanya doa dari jauh, tapi dengan kebersamaan yang hampir tidak pernah pisah di dalam kunjungan kerja ke NTB misalnya, atau dalam pertemuan di Cikeas dalam beberapa kesempatan beliau selalu hadir dan kehadiran itu juga menghadirkan aura ketenangan," tuturnya.

TGB mengatakan ingin ikut melakukan salat jenazah dan mendoakan Ani Yudhoyono. Dia juga ingin mengantarkan jenazah Ani hingga ke pemakaman.

Sebelum TBG, calon wakil presiden (cawapres) Ma'ruf Amin juga melayat ke Puri Cikeas, Bogor, Jawa Barat (Jabar). "Semoga beliau (SBY) dan keluarga ikhlas dan sabar menerima musibah dan ini adalah sudah kehendak Allah," katanya.

Maruf mengenang sosok Ani Yudhoyono sebagai perempuan yang ramah dan komunikatif. Ani, kata dia, juga merupakan figur yang aktif dalam berkegiatan di tengah masyarakat.

Sehari sebelum wafat, Maruf mengatakan telah menyempatkan diri ke Singapura untuk menjenguk Ani Yudhoyono. "Dan ternyata paginya beliau wafat," ujarnya.

Ani Yudhoyono meninggal dunia dalam perawatan di National University Hospital (NUH), Singapura pada Sabtu siang. Ani Yudhoyono meninggal saat menjalani perawatan sakit kanker darah di NUH, Singapura.

Rencananya jenazah Ani Yudhoyono akan dikebumikan pada sore hari ini di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan. Presiden Jokowi akan memimpin langsung upacara pemakaman.

Editor : Djibril Muhammad

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2W759qX
June 02, 2019 at 04:30PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tuan Guru Bajang: Ani Yudhoyono Menghadirkan Aura Ketenangan"

Post a Comment

Powered by Blogger.