Search

Ke Final Prancis Terbuka , Nadal: Berkat Pemikiran Positif

PARIS, iNews.id - Petenis asal Spanyol Rafael Nadal mampu mengamankan tempat di babak final Prancis Terbuka 2019, usai menaklukkan petenis Swiss Roger Federer 6-3, 6-4 dan 6-2 pada babak semifinal di Stade Roland Garros. Nadal mengakui mampu beradaptasi dengan suasana pertandingan

Nadal merasa angin yang cukup kencang membuatnya kesulitan memperkirakan arah bola. Namun, dia mampu mengerahkan kemampuan terbaiknya untuk menaklukkan Federer.

“Kondisi pertandingan begitu sulit dan tak mudah untuk mengatasinya. Saya harus fokus dan beradaptasi, serta tetap positif. Hanya itu yang saya coba lakukan,” kata Nadal di laman resmi ATP.

Kemenangan pemain berusia 33 tahun itu merupakan yang ke-24 atas Federer, dari 39 pertemuan. Nadal mengaku dirinya dan Federer sama-sama harus bekerja keras ketika bertemu di lapangan, tetapi dia mampu menemukan celah di permainan Federer.

“Tidak ada pemain seperti Federer di planet ini. Tetapi, saya beruntung kami sering bertemu di lapangan. Kami selalu berusaha untuk menemukan sedikit pukulan tambahan,” ujarnya.

Petenis nomor dua dunia itu kini tinggal menunggu lawannya pada babak final. Dia akan menghadapi pemenang antara petenis Serbia Novak Djokovic dengan pemain Austria Dominic Thiem. Namun, Nadal cukup yakin bisa meraih gelar juara, siapa pun lawannya.

“Saya berharap bisa siap dan memberikan yang terbaik menghadapi salah satu lawan tertangguh. Saya cukup percaya diri. Kondisinya akan sulit jika saya tak bisa mengeksekusi pertandingan sesuai rencana,” tutur Nadal.

Editor : Haryo Jati Waseso

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2I4F8VL
June 08, 2019 at 07:20PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ke Final Prancis Terbuka , Nadal: Berkat Pemikiran Positif"

Post a Comment

Powered by Blogger.