Search

Ketika SBY Mengusap Air Mata Terakhir Ani Yudhoyono

JAKARTA, iNews.id - Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono mengirimkan doa untuk istri tercinta Kristiani Herrawati binti Sarwo Edhie Wibowo alias Ani Yudhoyono. Detik-detik penuh haru itu diceritakan SBY saat jenazah istrinya dipindahkan ke pendopo Puri Cikeas, Bogor.

SBY mengatakan, dokter memberikan obat bius kepada Ani Yudhoyono sebelum tutup usia. Hal itu sengaja dilakukan dokter di National University Hospital (NUH) Singapura agar membuat Ani Yudhoyono tertidur.

"Secara logika tidak dengar tapi semua yang saya dan kami sampaikan Ibu Ani menitikkan air mata. Berarti Ibu Ani mendengar apa yang dibisikkan, hati kami mendengar dan lihat itu," kata SBY.

BACA JUGA:

Ma'ruf Amin Jadi Imam Salat Jenazah Ani Yudhoyono di Pendopo Cikeas

Doa SBY Sebelum Ani Yudhoyono Tutup Usia

Diiringi Doa, Jenazah Ani Yudhoyono Dibawa ke Pendopo Cikeas

SBY menceritakan, dirinya kemudian mengambil tisu dan mengusap air mata Ani Yudhoyono. Namun, pada saat bersamaan, air mata SBY juga menetes. Air mata SBY dan Ani Yudhoyono pun bersatu.

"Saya minta ke Tuhan ini lah bersatunya air mata kami, air mata cinta, air mata kasih, air mata sayang, semoga ini bermanfaat bagi pengambilan keputusan Mu ya Allah," tuturnya.

Tidak lama setelah itu, Ani Yudhoyono meninggal dunia. SBY, keduanya putranya Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Edhie Baskoro Yudhoyono atau Ibas serta keluarga lainnya, pun mengirimkankan doa.

"Kemudian semua berlangsung cepat beberapa saat kemudian Ibu Ani dengan sangat tenang tidak ada guncangan menghembuskan nafas terakhir. Setelah itu saya cium keningnya, saya ucapkan selama jalan istri tercinta, semoga engkau hidup tenang dan bahagia di sisi Allah Tuhan Yang Maha Kuasa" ujar SBY.

Ani Yudhoyono meninggal dunia dalam perawatan di National University Hospital (NUH), Singapura pada Sabtu siang. Ani Yudhoyono meninggal saat menjalani perawatan sakit kanker darah.

Jenazah Ani Yudhoyono akan dikebumikan pada sore hari ini di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan. Presiden Jokowi akan memimpin langsung upacara pemakaman.

Editor : Djibril Muhammad

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/313BhzG
June 02, 2019 at 06:53PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ketika SBY Mengusap Air Mata Terakhir Ani Yudhoyono"

Post a Comment

Powered by Blogger.