NEW YORK, iNews.id – Bursa saham Amerika Serikat (AS) atau Wall Street melonjak karena data manufaktur yang kuat dari AS dan China meredakan kekhawatiran tentang kemungkinan perlambatan ekonomi global.
Mengutip CNBC, Senin (1/4/2019), indeks Dow Jones Industrial Average naik 200 poin menapaki level di atas 26.000, dengan saham United Technologies dan Goldman Sachs memimpin penguatan. Indeks S&P 500 naik 0,7 persen didukung penguatan di sektor keuangan. Indeks Nasdaq Composite diperdagangkan naik 0,7 persen dengan saham Facebook, Amazon, Netflix dan Alphabet melaju positif.
Saham perbankan juga bergerak positif. Saham Citigroup, Goldman Sachs, Morgan Stanley, Bank of America dan JP Morgan Chase semua diperdagangkan naik lebih dari 3 persen.
Aktivitas manufaktur AS bulan lalu rebound dari level terendah sejak akhir 2016, menurut data dari Institute for Supply Management. Data tersebut membuat indeks Dow dan S&P 500 melonjak ke level tertinggi.
Indeks Manajer Pembelian Manufaktur AS melonjak menjadi 50,8 pada Maret, level tertinggi dalam delapan bulan setelah ekonom yang disurvei oleh Refinitiv memperkirakan hanya 49,9. Angka di atas 50 menunjukkan ekspansi, sementara di bawahnya menunjukkan kontraksi.
Data yang dirilis memberikan sentimen positif ke investor di tengah kekhawatiran perlambatan ekonomi global. Awal pekan lalu, bursa saham mendapatkan tekanan karena pasar obligasi AS mengalami inversi yang menunjukkan tanda-tanda bahwa resesi akan datang.
"Siklus ini diperpanjang, dan kurva terbalik telah membuat kita lebih waspada terhadap masalah di ekonomi dan pasar keuangan, tetapi kami tidak berpikir masalah sudah dekat," Doug Peta, kepala strategi investasi AS di BCA Research, mengatakan dalam sebuah catatan.
"Kami tidak mengabaikan kurva hasil terbalik, tetapi input-indikator resesi kami yang lain tidak mengkonfirmasi peringatannya. Mengingat pedoman baru The Fed, kami berharap bahwa resesi berikutnya tidak akan tiba sebelum pertengahan hingga akhir 2020."
Sentimen lain yang menggairahkan pasar, yakni perkembangan terbaru AS-China yang akan menyelesaikan putaran terbaru terkait pembicaraan kebijakan dagang. Otoritas AS pekan lalu mengatakan, China telah membuat proposal tentang sejumlah masalah, dan mencapai kemajuan dari komitmen sebelumnya.
Kedua negara adidaya itu akan memulai lagi perundingan perdagangan di Washington pekan ini.
Editor : Ranto Rajagukguk
https://ift.tt/2YHXzpi
April 02, 2019 at 05:10AM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Wall Street Dibuka Menghijau, Indeks Dow Naik 200 Poin"
Post a Comment