Search

India Bantah PM Modi Minta Trump Tengahi Konflik dengan Pakistan soal Kashmir

NEW DELHI, iNews.id - India membantah klaim bahwa Perdana Menteri Narendra Modi meminta Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump untuk menengahi konflik di Kashmir yang sudah berlangsung puluhan tahun dengan Pakistan. India menekankan bahwa keterlibatan pihak ketiga tidak diperlukan.

Trump mengklaim adanya permintaan Modi itu ketika menjamu Perdana Menteri Pakistan Imran Khan di Gedung Oval, Senin (22/7/2019).

Trump mengatakan, saat pertemuan dua pekan lalu, Modi bertanya 'Apakah Anda (Trump) ingin menjadi mediator, atau penengah' untuk masalah Kashmir.

Raveesh Kumar, juru bicara kementerian luar negeri India, membantah hal itu.

"Kami sudah melihat pernyataan Presiden Trump kepada pers bahwa dia siap untuk menengahi, jika diminta oleh India dan Pakistan, mengenai masalah Kashmir. Tidak ada permintaan seperti itu yang telah dibuat oleh Perdana Menteri (Modi) kepada Presiden AS," ujar Kumar, seperti dilaporkan AFP, Selasa (23/7/2019).

"Sudah merupakan posisi yang konsisten India bahwa semua masalah luar biasa dengan Pakistan dibahas hanya secara bilateral. Setiap keterlibatan dengan Pakistan hanya membutuhkan diakhirinya terorisme lintas batas," tegasnya.

India dan Pakistan membagi wilayah Kashmir yang mayoritas Muslim setelah kemerdekaan mereka pada 1947. Namun keduanya sama-sama mengklaim menguasai wilayah itu seluruhnya.

Pemberontakan di pihak India selama tiga dekade terakhir menewaskan lebih dari 70.000 orang, terutama warga sipil.

Editor : Nathania Riris Michico

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2LB7ytr
July 23, 2019 at 03:58PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "India Bantah PM Modi Minta Trump Tengahi Konflik dengan Pakistan soal Kashmir"

Post a Comment

Powered by Blogger.