Search

Sosialisasi, Tol Bakauheni-Terbanggi Besar Masih Gratis

JAKARTA, iNews.id - PT Hutama Karya (Persero) masih menerapkan tarif gratis untuk ruas tol Bakauheni-Terbanggi Besar. Padahal, kebijakan tarif gratis di ruas tol terpanjang di Trans Sumatera itu sudah berjalan hampir sebulan.

Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT), Danang Parikesit mengatakan, Hutama Karya selaku badan usaha jalan tol menunda tarif berbayar untuk ruas tol tersebut. Alasannya, sosialisasi.

"Mengenai Bakaheuni ke Terbanggi Besar sudah beroperasi dan kami sudah tetapkan tarif. Dari badan usaha sudah mengoperasikan tetapi belum memberikan atau mentarifkan ke masyarkat, karena sebagai sosialisasi mereka," kata Danang di Jakarta, Jumat (5/5/2019).

BACA JUGA:

Menteri Basuki Minta Tol Bengkulu Beroperasi Paling Lambat Maret 2021

Jokowi Resmikan Tol Bakauheni-Terbanggi Besar, Terpanjang di Indonesia

Danang menyebut, kebijakan tol gratis sementara bukan hanya diterapkan untuk ruas Bakauheni-Terbanggi Besar. Untuk ruas tol, apalagi di luar Jawa, diperlukan sosialisasi yang lebih panjang, karena masyarakat selama ini pernah merasakan jalan tol.

Danang mengaku belum tahu kapan Hutama Karya menerapkan tarif berbayar untuk ruas tol itu. Namun, dia mengisyaratkan tarif gratis untuk ruas Bakauheni-Terbanggi Besar akan berlaku cukup lama.

"Ini pengalaman dari Sumsel di mana Sumatera belum ada pengalaman mereka menggunakan jalan tol, sehingga kita harapkan badan usaha untuk sosialisasi dalam waktu lebih lama," ucap Danang.

Dia mengatakan, tarif untuk ruas Bakauheni-Terbanggi Besar sepanjang 140,9 kilometer telah ditetapkan dalam Keputusan Menteri (Kepmen) PUPR Nomor 385/KPTS/M/2019. Untuk Golongan I Rp112.500, Golongan II Rp168.500, Golongan III Rp168.500, Golongan IV Rp224.500, dan Golongan V Rp224.500.

Editor : Rahmat Fiansyah

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2UfLgCa
April 06, 2019 at 12:08AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Sosialisasi, Tol Bakauheni-Terbanggi Besar Masih Gratis"

Post a Comment

Powered by Blogger.