
NEW YORK, iNews.id - Bursa Saham Amerika Serikat (AS) atau Wall Street ditutup lebih rendah pada Selasa (16/7/2019) waktu setempat karena investor mencermati laporan pendapatan perusahaan terbaru dan pernyataan Ketua Federal Reserve Jerome Powell.
Mengutip Xinhua, Rabu (17/7/2019) indeks Dow Jones Industrial Average turun 23,53 poin, atau 0,09 persen, menjadi 27.335,63. Indeks S&P 500 turun 10,26 poin, atau 0,34 persen, menjadi 3.004,04. Indeks Komposit Nasdaq turun 35,39 poin, atau 0,43 persen, menjadi 8.222,80.
Hasil kuartal kedua Goldman Sachs melampaui ekspektasi Wall Street dengan kinerja yang unggul di divisi perbankan investasi dan perdagangan.
Perusahaan ini melaporkan laba per saham 5,81 dolar AS, dan pendapatan 9,46 miliar dolar AS
JP Morgan Chase melaporkan laba kuartal kedua per saham 2,82 dolar AS, dan pendapatan 29,6 miliar dolar AS, yang keduanya melampaui perkiraan Wall Street.
Terlepas capaian kuartalan positif sektor perbankan, investor berhati-hati dengan laporan pendapatan emiten yang akan datang. Analis memperkirakan pendapatan S&P 500 turun 3 persen pada kuartal kedua, menurut CNBC, mengutip data FactSet.
Bank sentral memperkirakan pertumbuhan di Amerika Serikat (AS) akan tetap solid, pasar tenaga kerja akan tetap kuat, dan inflasi akan bergerak naik dan mendekati 2 persen, laporan media mengutip Powell mengatakan pada konferensi ekonomi di Paris pada Selasa.
Namun dia mencatat ketidakpastian tentang pandangan ini telah meningkat, terutama terkait dengan perkembangan perdagangan dan pertumbuhan global.
Powell mengulangi janjinya pada Selasa untuk bertindak sepantasnya untuk menjaga agar ekspansi ekonomi tetap berjalan seiring harapan ke arah penurunan suku bunga akhir bulan ini, kata laporan itu.
Ekspektasi pasar untuk penurunan suku bunga pada bulan Juli di level 100 persen pada Selasa, menurut alat FedWatch CME Group.
Editor : Ranto Rajagukguk
https://ift.tt/2NVkVGL
July 17, 2019 at 02:15PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Wall Street Berakhir Turun di Tengah Laporan Kuartalan Emiten"
Post a Comment