
PADANG, iNews.id – Semen Padang dan Bhayangkara FC akan berusaha untuk merebut poin penuh ketika berjumpa pada pekan kesembilan Liga 1 2019 di Stadion Haji Agus Salim, Rabu (17/7/2019) sore. Kedua tim berusaha bangkit setelah sama-sama menelan kekalahan.
Posisi Semen Padang saat ini memang tengah terjepit. Mereka belum pernah merasakan kemenangan dan terjebak di dasar klasemen dengan poin tiga.
Oleh sebab itu, Pelatih caretaker Kabau Sirah Weliansyah berharap penggawanya mempertahankan konsentrasi demi meraih kemenangan perdananya.
“Kami sudah sangat siap menghadapi laga. Kami minta anak-anak fokus dalam laga untuk memenangkan laga. Saya percaya dengan kemampuan pemain. Yang penting mereka harus pantang menyerah dalam meraih kemenangan,” kata Weliansyah dikutip Antara.
Weliansyah juga sadar Bhayangkara bukan tim yang mudah untuk dikalahkan. Semen Padang bahkan selalu kalah pada tiga pertemuan terakhir dengan tim tamu. Keadaan itu membuat Weliansyah harus meracik susunan pemain dengan seksama.
“Bhayangkara merupakan tim bagus dengan pemain bagus apalagi catatan mereka cukup baik sehingga mampu berada di papan atas. Saya telah melakukan analisa untuk menentukan yang akan diturunkan di lapangan nanti. Saya tentu paham siapa pemain yang akan saya tarik dan saya mainkan nanti,” ujarnya.
Sementara itu, Bhayangkara FC juga gagal menang pada dua pertandingan terakhir, dengan masing-masing satu hasil imbang dan kalah.
Pelatih Bhayangkara FC Angel Alfredo Vera menilai pertahanan skuat asuhannya sedikit melemah akibat permainan menyerang yang ditampilkan timnya.
“Kami kehilangan poin dan ingin kita balas di sini untuk meraih kemenangan. Ini memang menjadi perhatian kita. Risiko dari bermain menyerang memang harus kebobolan,” tutur Vera.
PERKIRAAN PEMAIN
SEMEN PADANG (4-4-2)
Teja Paku Alam; Agung Prasetyo, Leo Guntara, Dedy Gusmawan, Jose Augusto Sardon; Dedy Hartono, Riski Novriansyah, Fridolin Kristof Yoku, Syaiful Indra Cahya; Irsyad Maulana, Dany Karl Max
Pelatih: Weliansyah
BHAYANGKARA FC (4-3-3)
Awan Setho; Putu Gede, Anderson Salles, Jajang Mulyana, Rochman; Flavio Beck, Lee Yuu-jun, Adam Alis; Dendy Sulistyawan, Ramiro Fergonzi, Nur Iskandar
Pelatih: Angel Alfredo Vera
LIMA PERTEMUAN TERAKHIR
03/03/2019 |
Piala |
Bhayangkara vs |
4-2 |
15/09/2017 |
Liga 1 |
Semen Padang |
1-2 |
20/05/2017 |
Liga 1 |
Bhayangkara vs |
1-0 |
26/02/2017 |
Piala |
Semen Padang |
1-0 |
06/12/2016 |
ISC A |
Bhayangkara vs |
2-2 |
Prediksi: 45-55
Editor : Abdul Haris
https://ift.tt/2LX99Ja
July 17, 2019 at 02:35PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Prediksi Semen Padang Vs Bhayangkara FC: Duel 2 Tim Sakit Hati"
Post a Comment